DO THE RIGHT THINGS, FIRST TIME, EVERY TIME

Kata-kata ini merupakan kalimat pertama yang membuat saya merenung dan menghentikan bacaan bukunya Lesley Munro-Faure, dan Malcom Munro Faure yang berjudul Implementing Total Quality Management (Menerapkan Manajemen Mutu Terpadu) untuk sementara waktu agar lebih memahami.

Do the right things, first time, every time (Kerjakan sesuatu dengan benar, sejak pertama kali, setiap kali). 

Disini ada 3 (tiga) point yang saya coba pahami dengan bahasa sendiri yang lebih sederhana yaitu: 

1. Kerjakan Sesuatu Dengan Benar 
Dari kata "kerjakan" mengandung arti menyuruh yaitu menyuruh kita mengerjakan sesuatu hal dengan benar. Setiap pekerjaan yang kita anggap sepele akan menghasilkan produk yang kurang maksimal. Misalkan kita memproduksi pakan, dimana untuk menghasilkan sebuah produk pakan yang berkualitas baik dan bisa bersaing dengan kompetitor lain kita diharuskan melakukan riset terlebih dahulu, baik itu riset pasar ataupun riset kualitas pakan. Tetapi jika riset tidak dilakukan dengan benar/ hanya mengandalkan logika dan tebakan, bagaimana bisa menghasilkan produk yang bisa memikat hati calon pelanggan! 

2. Sejak Pertama Kali 
Pernah kan mendengar ucapan iklan kurang lebih bunyinya begini "Kesan pertama begitu menggoda, selanjutnya terserah anda"? Ungkapan ini berlaku juga di dunia bisnis. Kerjakan sesuatu dengan benar mulai dari pertama kali karena pertama itu akan menentukan selanjutnya. Jika dari pertama kita mulai dengan tidak benar, maka akan menghasilkan produk yang kurang maksimal hingga menghasilkan mindset negatif bagi pelanggan terhadap produk. 

3. Setiap Kali
Untuk mengikat pelanggan secara terus-menerus, maka produk yang dihasilkanpun harus memiliki standar yang sama seperti sebelumnya/ melebihi. Jangan mentang-mentang sudah menguasai pasar, maka produk yang dihasilkan kurang diperhatikan. Jika sekali saja pelanggan merasa kecewa dengan produk yang biasa digunakan, maka ini akan menjadi salah satu faktor pelanggan untuk mencoba menggunakan produk kompetitor. Maka kerjakanlah sesuatu dengan benar setiap kali. 

Anda punya pemahaman yang berbeda atau sekedar ingin menambahkan? Silahkan tulis di kolom komentar karena saya masih memerlukan banyak masukan. Terima Kasih. 
Http://bangzabar.blogspot.com

0 komentar "DO THE RIGHT THINGS, FIRST TIME, EVERY TIME", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar